Resep Mie Tek Tek Praktis Lezat - Cara Membuat Mie Tek Tek tergolong cukup sederhana , namun tentunya tidak mengurangi rasa yang ada . Di Indonesia banyak sekali para penggemar makanan berbahan dasar mie , salah satu menu yang digemari adalah mie tek - tek .
Mie tek tek sangat nikmat disajikan dalam keadaan panas dan juga di variasai dalam penyajiannnya untuk menambah cita rasa sebagai pemanja lidah sobat sekalian . Berikut Resep Mie Tek Tek Praktis Lezat .
Resep Mie Tek Tek Praktis Lezat
Bahan-Bahan :
- 150 gram mie kering, rebus dengan sedikit minyak
- 2 butir telur, buat orak arik
- 150 gram daging ayam tanpa tulang, potong dadu
- 150 gram kol, iris kasar
- 100 gram caisim, potong 3 cm
- 100 ml air
- 3 sdm minyak, untuk menumis
Bumbu yang dihaluskan :
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt merica
- 3 butir kemiri
- 1 sdt garam
Bumbu Lainnya :
- 1 sdm minyak wijen
- 3 sdm kecap manis
- 1/2 sdt kaldu bubuk (jika suka)
- Bahan Acar Mentah, Aduk rata :
- 1 buah wortel, potong dadu kecil
- 1 buah mentimun, potong dadu kecil
- 4 buah bawang merah, potong dadu kecil
- 15 buah cabai rawit
- 1 1/2 sdm cuka
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- 200 ml air panas
Cara Membuat :
- Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum.
- Masukkan daging ayam, aduk hingga berubah warna.
- Tambahkan air, masak hingga air tinggal sedikit.
- Masukkan kol, caisim, telur orak arik, mi aduk rata.
- Tambahkan bumbu lainnya. Masak hingga bumbu meresap.
- Angkat, sajikan dengan acar mentah dan kerupuk.
Demikianlah informasi mengenai Resep Mie Tek Tek Praktis Lezat untuk sobat sekalian . Kunjungi informasi menarik lainya seperti Cara Membuat Bihun Goreng Rebon Praktis . Selamat Memasak ^^
+ komentar + 1 komentar
Searching the best convection microwave oven in India under 10000 for your kitchen and start
cooking. best microwave convection oven
Posting Komentar